Pelaku Penyerangan di SMA Nasional berhasil diringkus Polisi

BERANDANEWS – Makassar, Tim Resmob Polsek Ujung Pandang bersama Jatanras Polrestabes Makassar berhasil meringkus para pelaku penyerangan menggunakan batu dan busur di SMA Nasional Jl. Ratulangi dan Cafe May May Jl. Thamrin, Sabtu (27/11).

Pelaku penyerangan di SMA Nasional Jl. Ratulangi yakni berinisial MRR (16) pelajar SMK 5 Makassar, ATM (17) pelajar SMK 5 Makassar, MK (16) pelajar SMK 5 Makassar, MA (17) pelajar SMK 9, MHL (17) pelajar SMK Muhammadiyah, AN (17) pelajar SMK 5 Makassar dan HAR (16) pelajar SMK 5 Makassar.

Pelaku penyerangan Cafe May Way Jl Thamrin masig-masing berinisial PA (17) pelajar SMK Penerbangan Hasanuddin, RJ (18) pelajar SMA Nasional, MS (17) pelajar SMA Nasional dan Rahmat Ibrahim (22) warga Jl Rajawali.

Penangkapan pelaku itu, berawal setelah kepolisian berhasil mengamankan beberapa pelaku di Jl Batua Raya 10 Makassar. Dari situ kemudian dikembangkan, akhirnya pelaku lainnya diamankan di rumah masing-masing.

Kapolsek Ujung Pandang, AKP Ardy Yusuf, SIK mengungkapkan, untuk pelaku penyerangan SMA Nasional Jl. Ratulangi, sudah diambil dan diserahkan ke Polsek Mariso Makassar.

“Para terduga pelaku penyerangan ke dua lokasi tersebut, harus dilakukan penyidikan yang lebih intensif agar bisa mengungkap motif yang sebenarnya, karena bisa terulang kembali kekelompok yang lain, ” ucap AKP Ardy.

Pihakya meminta agar para pelaku dilakukan penyidikan secara intensif guna mengungkap motif yang sebenarnya dan pare pelaku agar di berikan sanksi hukum agar bisa membuat jerah.

“Supaya juga tidak mengulangi kembali perbuatannya, karena sangat meresahkan masyarakat pada umumnya,” pungkasnya.(*)