Cara Mengatasi Data Ponsel Android yang Penuh

Ada Perasaan jengkel ketika ingin mengunduh sebuah aplikasi, namun di layar smartphone tertulis ‘Not Enough Space’ alias tempatnya sudah penuh mungkin Anda pernah mengalaminya?. Beberapa ponsel hadir dengan kapasitas penyimpanan yang lebih rendah ketimbang ponsel-ponsel flagship, sehingga seringkali pengguna menemukan penuhnya data di ponsel mereka.

Meskipun ponsel telah memiliki fitur penyimpanan eksternal melalui microSD, terkadang data pengguna tetap penuh. Untuk mengatasinya, pengguna bisa saja membeli kartu penyimpanan baru yang memiliki kapasitas besar, tetapi hal ini tentu membutuhkan dana yang tidak sedikit.

Ada beberapa cara untuk dapat mengurangi data ponsel Android yang penuh.

1. Perangkat Free Up Space

Setiap ponsel Android dilengkapi dengan perangkat bawaan (built-in) yang dapat membebaskan sejumlah ruang penyimpanan, tanpa perlu memasang aplikasi tambahan.

Biasanya fitur free up space terletak di menu penyimpanan (storage) dan dapat diakses dari setelan (setting). Fitur itu akan memperlihatkan berapa banyak kapasitas yang digunakan dari total kapasitas yang tersedia. Ketuk free up space untuk membersihkan sejumlah ruang yang terpakai untuk cache.

2. Cek Aplikasi

Cek aplikasi mana saja yang tidak pernah digunakan, hapus aplikasi tersebut agar dapat digunakan untuk memasang aplikasi lain.

3. Manfaatkan Penyimpanan Cloud

Salah satu data yang cukup menyita kapasitas penyimpanan adalah foto atau video. Sebenarnya, beberapa ponsel bisa secara otomatis mengirim foto dan video untuk disimpan di Google Photos.

Pengguna bisa menghapus foto-foto yang masih tersimpan di ponsel selama sudah masuk Google Photos.

4. Pengelola Berkas (File Manager)

Aplikasi manajemen berkas seperti Google Files akan mempermudah pengguna mengecek berkas apa saja yang ada di ponsel. Beberapa merek ponsel memiliki kemampuan untuk memberi tahu file yang tidak terpakai, termasuk juga duplikasi berkas dan berkas yang berukuran besar.