Manfaat Smartphone umumnya bertujuan untuk berkomunikasi hingga hiburan. Perangkat pintar tersebut kerap kali digunakan seharian.
Dan salah satu hardware smartphone yang performanya cepat menurun adalah baterai. Penggunaan seharian pastinya memerlukan daya tahan baterai yang lama.
Merawat baterai ponsel Anda agar awet, setidaknya ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan. Pertama pengguna harus memperhatikan aplikasi yang mampu menguras baterai. Beberapa aplikasi yang menggunakan grafis dan audio biasanya mampu menguras baterai dengan cepat. Selain itu, aplikasi gratis yang berisi iklan juga.
Selain itu, gunakan aplikasi yang menurut Anda penting. Lebih lanjut, pengguna bisa mengaktifkan mode hemat baterai pada ponsel atau mengunduh aplikasi hemat baterai. Pengguna juga bisa menurunkan kecerahan layar. Semakin terang layar, maka semakin besar daya yang harus dikeluarkan.
Batasi penggunaan untuk bermain game dan menonton video streaming. Kemudian, apabila ponsel sedang tidak digunakan untuk bermain internet cobalah matikan wifi atau data seluler. Aktifkan kembali ketika Anda benar-benar membutuhkannya. Terakhir saat melakukan pengisian daya, Anda juga disarankan untuk tidak memainkan ponsel.