BERANDANEWS – Makassar, Plt Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menginstruksi agar daerah membuka ruang tambahan atau extended room untuk ruang isolasi bagi pasien Covid-19 dengan kapasitas 100 tempat tidur.
“Wilayah dengan angka penyebaran Covid-19 di daerah diharap untuk membuka fasilitas terintegrasi RSUD, extended rooms isolasi mandiri bagi warga sekitar terkonfirmasi positif Covid-19 dengan menyiapkan Fasilitas Isolasi Terintegrasi (FIT),” ucap Andi Sudirman, Sabtu (31/7).
Pemprov Sulsel yang beberapa waktu lalu telah meluncurkan program FIT yang bertujuan mengakomodasi tempat isolasi bagi pasien positif Covid-19 tanpa gejala (OTG) dan bergejala ringan.
Selain itu, Andi Sudirman juga mengimbau agar Kepala Daerah untuk terus menggenjot gerakan Sulsel Kebut Vaksinasi untuk menekan penyebaran covid-19.
“Diharapkan semua Kepala Daerah di Sulsel untuk terus menggenjot pelaksanaan vaksinasi Covid-19. Sebagai langkah untuk membentuk kekebalan kelompok,” jelasnya.(*).