Memilih Celana Chino yang Cocok untuk Formal dan Semiformal

Saat ini banyak anak muda yang menyukai model celana dengan potongan agak ketat selain sudah menjadi favorit anak-anak muda beberapa masa belakangan ini. Celana panjang berbahan twill, 100% katun yang cocok dipadukan dengan kaos atau t-shirt dan sepatu kets yang kemudian dilengkapi dengan kemeja, blazer atau brogues. Selain itu, celana chino juga bisa dipakai sebagai celana santai atau semiformal yang nyaman.

Berarti, semisal anda memiliki banyak warna t-shirt Anda memerlukan beberapa warna chino yang bisa dipadukan agar tetap terlihat enak dipandang. Berikut 6 warna celana chino yang wajib Anda miliki.

1. Krem
Celana chino berwarna krem ini bisa dipakai saat Anda bersantai atau untuk nongkrong bersama sahabat. Untuk atasannya, bisa dipadukan dengan kemeja atau atau jeans biru tua. Selain itu, chino dengan warna krem ini bisa dipadukan dengan t-shirt berwana gelap, salah satunya abu-abu gelap.

2. Biru Dongker
Celana chino dengan warna biru dongker ini akan terlihat keren dengan paduan kemeja atau t-shirt berwana putih lalu dilengkapi dengan sepatu yang selaras dengan atasan yang Anda pakai.

3. Hijau Lumut/Olive Green
Tentu akan sulit untuk memadukan celana chino berwarna hijau lumut atau olive green ini. Namun Anda bisa memadukan dengan kaos berwana putih atau abu-abu dengan dipadukan dengan beberapa sepatu netral.

4. Abu-abu
Celana chino dengan warna ini bisa anda gunakan untuk mengikuti rapat. Warna ini juga bisa dipakai untuk berbagai jenis warna kulit. Wana chino ini akan tetap terlihat eye catching dengan warna kaos atau atasan apapun yang Anda kenakan.

5. Hitam
Tidak jauh berbeda dengan chino berwana abu-abu. Warna hitam ini bagaikan kanpas yang bisa dipadukan dengan warna apapun yang Anda miliki. Bahkan chino dengan warna hitam ini bisa lebih formal jika dipadukan dengan tasan blazer. Namun, hika ingin dipadukan dengan kaos, bisa ditambahkan dengan jaket denim.

6. Pastel
Warna chino ini memang agak sedikit unik jika dipakai seorang laki-laki. Tetapi tidak ada salahnya jika Anda memilikinya bahkan akan tetap terlihat keren jika dipadukan dengan warna atasan yang pas.

Salah satu stylis profesional mengatakan, chino dengan warna pastel ini bisa dipadukan dengan kaos warna putih atau kemeja untuk tampilan smart-casual. Bahkan untuk bawahannya Anda bisa mengenakan sandal terbaik Anda.