Hari Pelanggan Nasional, PT Pelni Promosikan Aplikasi Pelni Mobile di Makassar

PELNI membagikan hadiah dan suvenir kepada pelanggan di Terminal Penumpang Pelabuhan Makassar

BERANDANEWS – Makassar, PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PELNI (Persero) mempromosikan aplikasi PELNI Mobile dalam rangka merayakan Hari Pelanggan Nasional 2023. Selain hiburan musik, PELNI juga membagikan hadiah dan suvenir kepada pelanggan di Terminal Penumpang Pelabuhan Makassar, Sulawesi Selatan.

Direktur Usaha Angkutan Barang PELNI, Yossianis Marciano berharap, pelanggan kapal PELNI dapat memanfaatkan aplikasi PELNI Mobile untuk memenuhi kebutuhan perjalanannya.

“Pelanggan bukan saja bisa membeli tiket dan mengecek jadwal kapal, mereka juga bisa melakukan pengiriman barang via aplikasi yang sama. Beragam kebutuhan, dalam satu genggaman,” ujar Yossianis Senin (4/9).

Aplikasi PELNI Mobile sudah bisa diunduh di Playstore untuk perangkat Android maupun Appstore untuk pengguna iOS.

Sepanjang Semester 1-2023, kapal PELNI mengangkut 2,6 Juta orang atau 115 persen di atas target. Jumlah tersebut juga 137 persen dari realisasi penumpang untuk periode yang sama di 2022. Angka di atas terdiri dari 2,2 Juta orang untuk kapal penumpang dan 450 ribu orang untuk kapal perintis. PELNI sendiri memiliki 26 kapal penumpang dan mengoperasikan 41 trayek kapal perintis.

Tak lupa memanfaatkan moment perayaan Hari Pelanggan Nasional tersebut, Yossianis juga mengadakan jamuan makan siang dan diskusi ringan dengan pengusaha barang di wilayah Makassar. Ia ingin mendengarkan langsung masukan para pengusaha barang demi meningkatkan layanan pengiriman barang dengan Kapal PELNI.

“Pengusaha barang bisa memanfaatkan kapal penumpang PELNI yang bisa mengakut kontainer, general cargo maupun kendaraan, atau memilih tol laut yang dapat mengakut lebih banyak dengan harga yang terjangkau dan kompetitif,” tambahnya.

Tercatat sepanjang Semester 1-2023, Kapal Tol Laut PELNI mengangkut 7.758 TEUs dengan rincian 5.280 TEUs untuk muatan berangkat dan 2.478 TEUs untuk muatan balik dengan load factor mencapai 86 persen.(*)