BERANDANEWS – Makassar, DPRD Sulsel kembali melaksanakan rapat paripurna yang dilaksanakan diruang rapat paripurna pada hari, Rabu, (15/05).
Rapat paripurna itu dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Sulsel, Andi Ina Karika Sari yang dihadiri sejumlah anggota DPRD Sulsel. Rapat paripurna itu juga dihadiri oleh Penjabat Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin bersama para pimpinan OPD lingkup Pemprov Sulsel.
Rapat Paripurna diawali pembacaan laporan pansus LKPJ Gubernur Sulsel akhir tahun anggaran 2023 oleh Ketua panja, Usman Lonta.
Dalam rapat paripurna itu, Penjabat Gubernur Sulsel berjanji akan menindaklajuti segala masukan dan rekomendasi dari DPRD.
Sementara ketua DPRD Sulsel, Andi Ina Kartika Sari mengapresiasi kerja keras Penjabat Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin dalam membawa banyak perubahan selama masa kepemimpinannya.
Adapun agenda rapat paripurna ini antara lain:
1. Pengambilan keputusan DPRD Sulsel tentang rekomendasi atas Laporan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Gubernur Sulsel akhir tahun anggaran 2023.
2. Pengajuan rancangan Perda diluar program pembentukan Perda (Propemperda) Tahun 2024.
3. Penutupan masa persidangan II tahun sidang 2023/2024. Dan pembukaan masa persidangan III tahun sidang 2023/2024. (*)