Hujan yang terus-menerus mengguyur dari pagi hingga malam hari, seolah tubuh dipaksa untuk beradaptasi. Jika sulit beradaptasi dengan cuaca maka kesehatan tubuh bisa terganggu.
Penyakit langganan saat musim hujan seperti demam dan flu tentu bisa mengganggu aktivitas sehari-hari. Nah, bila Anda paham tips jaga stamina saat musim hujan, maka bisa terhindar dari gangguan kesehatan. Berikut empat tips jaga stamina saat hujan, yang dilansir dari Prevention.
Jaga tubuh tetap hangat
Saat tubuh basah terkena air hujan sangat mudah kena virus flu. Kaki yang basah dan kedinginan rentan terkena penyakit. Selain itu, kondisi hidung yang dingin jadi tempat berkembang biaknya virus. Sebaiknya, di musim hujan seperti saat ini, Anda memakai jaket atau sweater yang menjaga suhu tubuh tetap hangat. Selain itu, konsumsi makanan atau minuman hangat agar tubuh tidak kedinginan.
Mandi air hangat
Saat terkena hujan, suhu tubuh akan ikut menurun dan rentan kena penyakit. Maka, jika Anda basah kuyup terkena hujan, dianjurkan untuk segera mandi dengan air hangat karena dapat meningkatkan suhu tubuh seperti semula.
Manfaat lain, mandi air hangat bisa membantu membasmi kuman dan melindungi tubuh dari infeksi. Jika tidak kuat mandi, disarankan untuk merendam kaki ke dalam air hangat, dapat membantu menaikkan kembali suhu tubuh.
Jaga kebersihan
Ketika musim hujan tiba, kelembapan pun cukup tinggi, membuat kuman dan bakteri berkembang biak dengan mudah.
Cuaca dingin umumnya membuat kita jadi malas membersihkan diri. Padahal ini bisa memudahkan kuman penyakit menyerang tubuh. Cara paling sederhana yaitu rajin mencucitangan. Kita sangat sering menggunakan tangan untuk berbagai aktivitas, secara tidak sadar anggota tubuh ini jadi paling rentan terpapar kuman dan bakteri.
Dianjurkan, Anda mencuci tangan sebelum makan. Jangan memegang area wajah: hidung, mulut, saat tangan Anda kotor. Cuci tangan sesudah dari toilet. Disarankan mencuci tangan dengan sabun di bawah air mengalir. Namun, bila tidak ada, bisa mencuci tangan dengan cairan disinfektan.
Istirahat yang cukup
Saat hujan, cuaca dingin kerap kali membuat kita jadi malas bergerak. Kantuk pun sering menyerang ketika hujan turun. Namun sebaiknya Anda jangan biarkan rasa malas berlebihan ini menyerang. Tidur dengan porsi berlebihan tidak baik dampaknya bagi kesehatan.
Tidur berlebihan dapat membuat kondisi tubuh menurun dengan gejala: lemas dan otot kaku. Maka sebaiknya miliki waktu tidur malam yang cukup agar sistem kekebalan tubuh dapat diperbaiki. Semoga bermanfaat.