Setelah imbauan belajar dan kerja dari rumah, banyak bandwidth internet digunakan untuk belajar dan rapat. Beberapa aplikasi telekonferensi seperti Google Hangouts, Zoom, dan Skype mendadak populer.
Agar kegiatan belajar dan kerja dari rumah ini dapat berlangsung lancar tanpa lag yang mengganggu, penting untuk memilih aplikasi telekonferensi dengan kebutuhan bandwidth yang rendah serta memiliki koneksi internet yang stabil.
Setiap layanan aplikasi telekonferensi memiliki kebutuhan bandwidth yang berbeda-beda, sesuai dengan fitur dan kapabilitas yang ditawarkan.
Untuk membantu memilih aplikasi yang bisa digunakan dalam melakukan telekonferensi dari rumah.
Bandwidth yang kecil biasanya membutuhkan data yang kecil juga, sehingga pengguna bisa menghemat konsumsi data yang digunakan untuk telekonferensi.
Sementara aplikasi dengan kebutuhan bandwidth yang besar umumnya menawarkan kualitas video yang lebih baik. Kebutuhan bandwidth setiap aplikasi dapat bervariasi pula tergantung dari perangkat elektronik yang digunakan.
Aplikasi telekonferensi Google Hangouts, Zoom, Webex dan Skype dianggap yang paling irit memakai bandwidth internet yang cocok untuk belajar dan kerja dari rumah. (*)