Jodoh itu ditangan Tuhan, artinya soal jodoh tidak lepas dari campur tangan Allah SWT. Olehnya itu, bagi yang belum mendapatkan jodoh sebaiknya untuk lebih memperbanyak amalan hati agar dimudahkan Allah dalam mendapatkan jodoh.
Dalam Islam ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam memilih jodoh, di antaranya:
1. Memilih jodoh berdasarkan iman
Rasulullah bersabda, agama adalah hal paling penting dalam mencari jodoh. Umat Muslim seharusnya memilih jodoh atas agamanya sebab agama merupakan tiang berdirinya keluarga yang sakinah.
Sedangkan ketampanan, kecantikan, harta benda sifatnya hanya sementara. Kita membutuhkan jodoh yang akan kita temui di akhirat kelak di surganya.
2. Selalu memperbaiki diri sendiri
Orang yang saleh selalu mencari pasangan yang saleh pula. Makanya kita harus berbuat baik dan memperbaiki diri agar menemukan jodoh yang saleh pula. Sebab orang cenderung mencari jodoh yang sefrekuensi.
Pertemuan jodoh biasanya tergantung dengan siapa saja kita suka berkumpul dan bertemu. Artinya, jodoh kita bergantung kepada lingkungan kita suka berkumpul. Apalagi ada istilah witing tresno jalaran seko kulino, artinya timbulnya cinta akibat sering bersua.
3. Memohon kepada Allah SWT
Kita harus berusaha mendapat jodoh dengan berkumpul bersama orang-orang yang baik dan saleh. Maka kita juga wajib memohon jodoh yang baik kepada Allah SWT.
Allah Maha Mengetahui siapa yang terbaik untuk hidup kita. Mari kita serahkan segala urusan, termasuk jodoh hanya kepada Allah SWT dan yakin lah Dia akan memberi yang terbaik!