Semarakkan Tahun Baru Islam 1445 H, Pemkab Sinjai gelar Tabligh Akbar

Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Setdakab Sinjai, Lukman Fattah, S.E.,M.Si membuka acara Tabligh Akbar dalam rangka menyemarakkan Tahun Baru Islam 1445 H

BERANDANEWS – Sinjai, Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Setdakab Sinjai, Lukman Fattah, S.E.,M.Si membuka acara Tabligh Akbar dalam rangka menyemarakkan Tahun Baru Islam 1445 H di Auditorium H. M Amir Said UIAD Sinjai, Kamis (20/07).

Dalam sambutannya, Lukman Fattah menyampaikan mengajak kapada seluruh kaum muslimin khususnya masyarakat sinjai untuk selalu berdo’a dan berusaha menuju kebaikan dan kesejahteraan seluruh masyarakat, untuk dapat hidup aman, damai, sejahtera di bawah ridha ilahi.

“Selamat merayakan tahun baru islam 1 Muharram 1445 Hijriyah tahun 2023. Mari kita bersihkan hati, sucikan diri, perkuat ukhuwah islamiyah, semoga kita mampu meletakkan hijrah yang sebenarnya dengan total ke arah yang lebih baik di masa–masa yang akan datang. Sambutlah tahun baru islam dengan penuh maghfirah muliakan hati, tingkatkan ukhuwah islamiah,” ujarnya.

Lukman Fattah juga berharap melalui peringatan tahun baru islam ini akan tercipta masyarakat serta generasi muda islam yang tangguh, berakhlak mulia serta tunduk dan patuh pada ajaran islam.

“Kita ketahui bahwa generasi muda sangat berperan penting untuk menjaga persatuan dan kesatuan yang berkebhinekaan. Untuk itu jalinlah kerjasama dan silaturahmi antar sesama karena kita semua bersaudara,” tutupnya.(*)