Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo beri Kuliah Umum di UNM

Berandasulsel.com – Makassar, Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo memberikan kuliah umum di Menara Phinisi Lantai 3 kampus Universitas Negeri Makassar, Sabtu (14/11) pagi.

Mentan Syahrul hadir bersama sejumlah pejabat Kementan untuk memperingati hari pahlawan 10 November lalu dan mengangkat tema “Penguatan Kompetensi Agropreneur Mahasiswa Menuju Swasembada Pangan Indonesia”. Ratusan mahasiswa hadir secara luring dengan penerapan protokol kesehatan. Ada pula sivitas akademika yang ikut secara daring.

Dalam sambutannya, mantan Gubernur Sulsel dua periode ini mengatakan kehadirannya di UNM tak lepas dari bentuk perhatiannya kepada civitas akademika UNM.

“Saya rasa energi Syahrul ada energi dari UNM. Pesan-pesan harus tulus saya lakukan. 5 tahun tidak boleh ada dusta diantara kita,” kata Syahrul.

Sementara itu, Rektor UNM Prof Husain Syam mengungkapkan, bahwa Syahrul Yasin Limpo pernah menjadi dewan penyantun UNM selama 10 tahun selama menjabat Gubernur Sulsel.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Bapak Menteri untuk menyempatkan diri hadir di tengah kesibukan bersama kita semua,” kata Prof Husain.(*)