BERANDANEWS – Makassar, Kawasan pertokoan Emas Somba Opu, Kelurahan
Bulogading, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, alami kebakaran pada Selasa (13/1/2026).
Kebakaran yang menghanguskan 5 rumah ini terjadi sekitar pukul 11.10 Wita, sempat membuat arus lalulintas macet total.
Petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kota Makassar, berhasil memadamkan api yang di dalam gang sempit sekita satu jam lebih
“Setelah menerima laporan pada pukul 11.19 Wita kemudian kami bergerak ke sini tiba pukul 11.24 Wita dan melakukan pemadaman sampai 12.30 Wita, kira-kira 1 jam,” ujar Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Makassar Fadly Wellang kepada wartawan.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
“Lokasi kebakaran di dalam lorong, di situ cukup padat di dalam, ada 7 rumah 5 terdampak 2 petak yang selamat. Tidak ada Korban jiwa,” terangnya.
Adapun penyebab kebakaran, api diduga pertama kali terlihat di sebuah rumah kayu yang sedang diperbaiki.(*)





