Berandasulsel.com – Wajo, Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah, sepulangnya dari 11 kabupaten/kota menyerahkan bantuan alat medis penanganan Covid-19, menyempatkan diri untuk singgah memantau aktivitas di Pasar Siwa, Kecamatan Pitumpanua, Minggu, (10/5).
Nurdin Abdullah membagikan masker dan membeli buah-buahan dari sejumlah pedagang. Dalam berinteraksi, ia tetap mengikuti protokol kesehatan dengan memakai masker dan menjaga jarak.
“Kita berharap di tengah pandemi Covid-19 ini ekonomi masyarakat tetap berjalan, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan,” ujarnya.
Para pedagang yang disinggahi merasa senang. Termasuk dengan pembagian masker langsung dari pemimpin di Sulsel ini.
“Kami senang, masker yang dibagikan juga akan kami pakai untuk berjualan,” kata Linda, salah seorang pedagang.
Sebelumnya selama tiga hari, sejak Jumat kemarin, Nurdin Abdullah melakukan penyerahan secara langsung alat medis kesehatan untuk penanganan Covid-19 ke kabupaten/kota. Terdapat 11 daerah. Yakni Maros, Pangkep, Barru, Parepare, Enrekang, Tana Toraja, Toraja Utara, Luwu Utara, Luwu Timur, Luwu dan Palopo.
Adapun bantuan untuk masing-masing daerah berupa Rapid Test Kit 160 unit, APD Full Set 5 unit, APD 180 unit, Masker 3M 40 Lembar, Masker N-95 40 Lembar, Masker Bedah 400 lembar, Hand Sanitizer Semprot 10 botol, Hand Sanitizer Jerigen 4 jerigen,Sabun Cuci Tangan 7 botol, Face Shield 30 unit, Alcohol swab 1 dos, Blood Lancets 2 dos dan Sarung Tangan 5 dos. (*)