BERANDANEWS – Bone, Direktur Jenderal (Dirjen) Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan RI Novie Riyanto melakukan kunjungan di Kabupaten Bone, Sabtu (8/5).
Kedatangannya disambut Bupati Bone Andi Fahsar Mahdin Padjalangi di Bandar Udara Arung Palakka.
Dirjen Perhubungan Udara dan rombongan melakukan kunjungannya untuk meninjau pengembangan Bandara Arung Palakka di Desa Mappalo Ulaweng, Kecamatan Awangpone, Kabupaten Bone.
Bupati Fahsar mengatakan, kehadiran Dirjen Perhubungan Udara
memberikan keberkahan untuk Bone. Khususnya pengembangan Bandara Arung Palakka.
“Apalagi Kabupaten Bone merupakan daerah strategis untuk untuk pengembangan bandara. Karena Bone berada di antara sejumlah kabupaten di Sulsel yang jarak tempuhnya hanya satu jam perjalanan, seperti Soppeng, Sinjai, Wajo,” ungkap Bupati Fahsar.
Pemerintah daerah sudah melakukan pembebasan lahan warga untuk pengembangan Bandara untuk peruntukkan jalan baru masuk Bandara.
“Mohon Bapak Dirjen memberikan perhatian kepada kami dengan membantu pengembangan Bandara,” jelas Bupati Fahsar.
Sementara itu, Dirjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan RI Novie Riyanto berujar, kehadirannya di Bone untuk melihat langsung kebutuhan Bandara.
“Perpanjangan run way 1.600 meter sehingga bisa gunakan ATR dan tetap safety,” ungkapnya.(*)