Didampingi Kapolsek Manggala, Pangdam Hasanuddin salurkan Bantuan Korban Banjir di Kampung Romang Tangaya

Didampingi Kapolsek Manggala, Pangdam Hasanuddin salurkan Bantuan Korban Banjir di Kampung Romang Tangaya

BERANDANEWS – Makassar, Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Dr. H. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr.(Han) beserta rombongan salurkan bantuan sosial Sembako dan Obat – obatan, untuk kotban banjir di Kampung Romang Tangaya Kecamatan Manggala, Senin (20/02).

Dengan menggunakan perahu karet rombongan menuju kampung Romang Tangaya yang berjarak sekitar 2 kilometer.

Kampung Romang Tangaya masih terisolir air banjir dengan ketinggian 1,5 meter hingga 2 meter, sehingga menjadi perhatian dari berbagai pihak.

Turut mendampingi Kapolsek Manggala Kompol H. Syamsuardi, S.Sos,. MH.

“Giat Baksos Bapak Pandam beserta rombongan dengan menggunakan perahu karet menyalurkan langsung bantuan di kampung Romang Tangayya yang hingga saat ini masih terisolir air banjir namun Warga di Romang Tangngayya ini tidak mengungsi dikarnakan rata-rata rumah warga adalah rumah panggung dan menyesuaikan kondisi yang selalu dialami setiap kali musim penghujan dengan banjir yang kerap kali melanda. jelas Kapolsek.(*)