BERANDANEWS – Takalar, Bupati Takalar Syamsari Kitta memimpin upacara Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2021, Rabu (5/5).
Dalam arahannya, Syamsari Kitta mengatakan, Apel kali ini merupakan bentuk kesiap siagaan menyambut perayaan Hari Raya Idul Fitri 1442 H yang kurang lebih sepekan lagi.
“Saya mengajak kepada kita semua, baik pemerintah, aparat, dan juga masyarakat untuk bekerjasama menciptakan situasi yang kondusif, aman dan nyaman dalam perayaan Idul fitri”, jelas Syamsari.
Selain itu, dirinya mengimbau kepada warga untuk tetap menerapkan protokol kesehatan pada lebaran tahun ini, dimasa pandemi covid-19 saat ini.
“Mari tetap jaga protokol kesehatan dan berupaya untuk mencegah penularan dan peningkatan kasus covid-19. Selamat ki semua, sehat-sehat sekeluarga menyambut hari raya Idul Fitri”, jelasnya.