BERANDANEWS – Maros, Kapolda Sulsel Irjen Pol A. Rian R. Djayadi S.I.K.,M.H., menggelar Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia di Dusun Arra Desa Tompobulu Kabupaten Maros, Kamis (6/06)
Turut hadir Wakil Bupati Maros Hj. Suhartina Bohari, S.E., Dirlantas Polda Sulsel I Made Agus Prasetya, Kapolres Maros AKBP Awaludin Amin, S.I.K., Kasdim 1422 Mayor Inf Muhammad Ilyas, Muspida kab. Maros, Founder Tappawita Arra Highland Ir. Samsuddin, MT.,M.Mar.E.
Pemilik Kawasan Tappawita Highland Tompo bulu. Ir. Samsuddin menyambut kedatangan Kapolda Sulsel.
“Selamat datang bapak Kapolda Sulsel bersama jajarannya, Kawasan Tappawita ini dengan luas kurang lebih 20 Ha, dan saat ini didirikan Masjid Al – Hijr Ismail ponpes (Tahfidz Alqur’an) bagi anak yang kurang mampu serta kolam ikan, semoga keluaran dari Pondok Yahfidz di lokasi ini biasa mandiri ”, jelasnya.
Sementara Wakil Bupati Maros Hj Suhartina Bohari S.E., menyampaikan apresiasinya hadirnya Kawasan Tappawita sebagai bagian menjaga lingkungan.
“Terima kasih kepada pemilik Tappawita sudah mau berinvestasi di Kab. Maros, sekitar 3 tahun saya menjadi Bupati Maros saya ingin agar Kabuoaten Maros bebas dari sampah plastik sebagai bentuk kita mencintai dan menjaga lingkungan” ujar Suhartina Bohari.
Dalam sambutannya Kapolda Sulsel Irjen Pol A. Rian R. Djayadi mengucapkan terima kasih kepada Wakil Bupati Maros sudah menginisiasi tentang sampah plastik sebagai bentuk menjaga lingkungan tetap sehat dan bersih.
”Gerakan penanaman pohon tersebut diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang asri dan dengan menanam pohon kelestarian alam dapat terjaga sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh kita semua, Menanam pohon berarti mengurangi pemanasan global, mengurangi banjir, mengurangi pencemaran, meningkatkan kualitas lingkungan,’ jelas Kapolda.
Sebagai wujud hadirnya Kawasan Tappawita, Kapolda juga menyampaikan apresiasi, termasuk didirikannya Pondok Tahfidz untuk santri.
“Kepada bapak Samsuddin selaku pemilik Tappawita Highland, Selaku Kapolda Sulsel saya merasa bangga dan senang melihat Pak Syamsuddin untuk berinvestasi d Kab. Maros dan mendirikan Pondok Tahfidz untuk anak santri yang kurang mampu, ” puji Kapolda.
”Lahan subur bagi radikalisme adalah kemiskinan untuk itu perlu bimbingan serta pembinaan agar masyarakat dapat memiliki serta kemampuan meningkatkan ekonomi, oleh karena itu dengan keberadaan wisata Arra Highland ini bisa memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat sekitar kawasan apalagi lokasinya sangat bagus, mudah-mudahan setahun ke depan pohon-pohonnya bisa tumbuh besar tidak lagi tandus seperti ini sehingga ada pohon untuk berteduh ,” tambah Kapolda.
Sebagai wujud kepedulian terhadap lingkungan, dilakukan penebaran bibit ikan Nila serta penanaman bibit pohon pelindung dan buah oleh Kapolda Sulsel bersama rombongan dilanjutkan dengan penyerahan Cinderamata dari Wakil Bupati Maros kepada Kapolda Sulsel serta peresmian Masjid Al – Hijr Ismail di lokasi Wisata Tappawita Arra Highland Tompobulu Kab. Maros.(*)