BERANDANEWS – Makassar, Jajaran Kepolisan Resor Kota Besar Makassar menggelar deklarasi pemilu damai sebagai bentuk komitmen pelaksanaan pemilu serentak Tahun 2024.
Deklarasi pemilu damai dilaksanakan di Polsek Makassar Kecamatan Makassar, Rabu malam (18/10).
Sebelumnya deklarasi pemilu damai sudah dilaksanakan di dua Kecamatan yakni Biringkanaya dan Tamalanrea.
Dalam sambutannya Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Mokhamad Ngajib, SIK, MH didampingi PJU Polrestabes Makassar dan Kapolsek Makassar mengharapkan dalam pelaksanakan tahapan pemilu Tahun 2024 dilaksanakan dengan aman dan damai.
“Saya yakin di Makassar akan aman damai karena ada budaya yang luar biasa, 3S (Sipakatau, Sipakainge, Sipakalebbi), saling menghormati, menghargai, saling mengingatkan,” ucapnya.
Kegiatan dilanjutkan pembacaan deklarasi damai 2024 Kecamatan Makassar dibacakan oleh Ketua PPK Kec. Makassar Bapak zainuddin bersama Ketua Panwascam Kec. Makassar dan perwakikan pengurus partai politik Se Kecamatan Makassar.
Selain itu, penanda tanganan deklarasi damai 2024 Kecamatan Makassar kota Makassar dilakukan oleh Perwakilan Pengurus Partai Politik Tahun 2024 Se Kec. Makassar, Ketua PPK Makassar, Ketua Panwascam Makassar, Danramil 1408-08 Kec. Makassar dan Kapolsek Makassar.(*)