BERANDANEWS – Makassar, Rapat Koordinasi High Level Meeting TPID Se-Provinsi Sulawesi Selatan, bertempat di ruang Phinisi 2 Lt. 2 Hotel Claro, Kota Makassar, Selasa (11/10).
Pada kesempatan itu, Gubernur Sulsel, Sudirman Sulaiman memberikan arahan kepada seluruh Bupati/Walikota se Sulawesi Selatan terkait 3 hal penting yang menjadi instruksi dan penekanan dari Presiden RI untuk dilaksanakan segera.
Tiga hal penting di sampaikan diantaranya mengenai pengendalian inflasi, penggunaan produk buatan Indonesia dan kemiskinan ekstrim.
Sudirman menegaskan bahwa adanya penekanan tersebut provinsi dengan kepala daerah di kabupaten harus kompak dan tetap menjalin kerja sama yang baik.
“Sulawesi Selatan dalam regional Sulawesi berhasil mencapai nilai TPID terbaik. Hal itu tak lain karena kerja sama yang baik bukan karena provinsi, bukan karena kabupaten A, B, C tetapi karena Kita kompak. Inilah yang diharapkan oleh Presiden, Kita harus bersatu mulai dari pusat, provinsi hingga kabupaten untuk mengatasi inflasi ini, ” katanya.
Sementara itu, Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa mengatakan Pemerintah Kabupaten Sinjai berkomitmen untuk terus mengupayakan pengandalian inflasi sebagaimana arahan presiden dan gubernur.
“Berbagai upaya sudah kami lakukan khususnya dalam hal penanganan pengendalian inflasi tersebut, salah satunya masalah memantau ketersediaan pasokan dan distribusi pangan di seluruh wilayah Kabupaten Sinjai,” jelas Bupati, Andi Seto.(*)