Bupati Indah hadiri Rapat Paripurna Luwu Utara terkait Usulan Ranperda

BERANDANEWS – Luwu Utara,  Bupati Indah Putri Indriani menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Luwu Utara, Rabu (19/5).

Bupati Indah dalam pandangan umumnya mengatakan,  ada tiga Ranperda yang diusulkan Pemkab Luwu Utara. Masing-masing ranperda tentang rencana tata ruang wilayah tahun 2021-2041, ranperda tentang pengelolaan air limbah domestik dan ranperda tentang rencana pembangunan industri tahun 2021-2041.

“Saya mengapresiasi dan menyampaikan penghargaan yang tinggi atas pandangan umum semua fraksi yang pada prinsipnya mendukung sepenuhnya. Fraksi-fraksi menilai ketiga ranperda perlu segera dibentuk sebagai dasar hukum bagi penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan”, jelas Indah.
.
Selain itu ia berharap, SKPD teknis dapat mengawal jalannya pembentukan ranperda tersebut agar dapat menghasilkan perda yang berkualitas, serta dapat diimplementasikan bersama khususnya dalam pelaksanaan pembangunan di Luwu Utara.(*)